SUMENEP - pemberlakuan Protokol Kesahatan (Prokes) vaksinasi menjadi prioritas andallan dalam penanganan pandemi Corona Virus Disease (Covid - 19) di Kabupaten Sumenep.
Untuk itu, setiap layanan kesehatan berjibaku bagaimana mengedukasi dan mendistribusikan vaksinasi kepada masyarakat.
Demikian juga yang dilakukan Babinsa Koramil 0827/02 Kalianget Serda Rachmad bekerja sama dengan aparat desa serta itansi terkait dalam penanganan Corona khususnya di Pelabuhan Pelindo lll Kalianget Kecamatan Kalianget Kabupaten Sumenep. Minggu (16/1/2022).
Vaksinasi gratis itu mendapat dukungan dari Kepala Desa setempat beserta aparat desa. Karena, upaya ini dilakukan dalam rangka percepatan penanggulangan Virus Covid - 19.
Sebagai Babinsa. Serda Rachmad mengungkapkan, hari ini kami dari Tiem Gabungan Koramil 02 Kalianget Dan Polsek Kalianget menggelar vaksinasi gratis serta mengecek kesehatan para penumpang kapal yang mau brangkat maupun datang.
"Kegiatan ini setidaknya bisa mendorong masyarakat akan pentingnya vaksin. Dan menekan penyebaran COVID-19, " ucapnya.
Di tempat yang sama Danramil 0827/02 Kalianget Kapten Inf Moch. Abidin menegaskan, bagi penumpang kapal yang tidak membawa kartu vaksin, akan didata dan diperiksa. Apabila kedapatan penumpang yang belum vaksin, pihak petugas mengarahkan untuk melaksanakan vaksinasi di tempat yang sudah disiapkan.
Ia menambahkan, sebagai bentuk keseriusan dalam penanganan covid-19 dalam meningkatkan protokol kesehatan, tim gugus penanganan covid-19 yang melibatkan Babinsa dan Bhabinkamtibmas secara rutin melakukan penyemprotan disinfektan pada ruang-ruang kapal, serta penyediaan hand sanitizer pada sudut-sudut kapal.
"Selama berada di atas kapal, para penumpang juga diwajibkan untuk menggunakan masker, pemeriksaan suhu tubuh dan menjaga jarak antar penumpang serta sejumlah persyaratan penerapan protokol kesehatan lainnya, " tegas Danramil.