SUMENEP - Pengurus Cabang Nahdlatul Ulama (PCNU) Kepulauan Kangean, Sumenep, Madura, Jawa Timur menggelar istighosah kubra dalam rangka menyambut hari lahir NU ke 99, Jum'at (18/02/22)
Kegiatan dalam rangkah NU ke-99 dengan tema Menyongsong 100 Tahun Nahdlatul Ulama, "Merawat Jagad, Membangun Peradaban.
Acara ini dikemas dengan pembacaan istighosah dan diikuti 500 orang perwakilan dari beberapa desa.
"500 peserta yang ikut istighosah tadi malam, " kata Syamsul Arifin salah satu peserta dan sekaligus Wakil Rois Ranting NU Desa Kalisangka Kepulauan Kangean.
Sebelum acara puncak yaitu istighosah akbar, Pengurus Cabang Nahdlatul Ulama Kangean telah melaksanakan lomba untuk murid PAUD dan TK.
"Banyak lomba di gelar sebelumnya sebagai kegiatan pra harlah NU ke-99 kali ini, " sambungnya.
Baca juga:
GPPMMA Aikai Gelar Seminar Sehari
|
Pada kesempatan itu, KH. Nurul Huda Adhim Rais Syuriah PCNU Kangean memberikan tausyiah. Salah satu yang beliau sampaikan agar pengurus NU serius dalam bekerja dan berbuat.
"Presiden telah membuka lebar-lebar terhadap NU tinggal kesungguhan kita untuk berbuat yang lebih seriuas, " ungkapnya.
Bahkan Kiai Nong (panggilan akrab beliau) menuturkan, ada kesempatan yang sangat terbuka untuk menjadikan Kepulauan Kangean menjadi Kabupaten.
"Kesempatan untuk Kangean menjadi Kabupaten asalkan NU yang membawa, " imbuhnya.