SUMENEP - Babinsa Koramil 19/Sapeken, Kodim 0827/Sumenep, Serka Harianto memantau pelaksanaan pembagian Bantuan Langsung Tunai (BLT) Triwulan II 4, 5, 6 tahun 2023 di Desa Sepanjang Kecamatan Sapeken Kabupaten Sumenep, Jumat (16/06/2023).
Hadir dalam kegiatan tersebut, Sekdes Sepanjang Hairil Hakki, Seluruh Perangkat Desa Sepanjang serta masyarakat yang menerima BLT sebanyak 57 KPM.
Dalam kegiatan ini Babinsa 0827/19 Sapeken Serka Harianto dan Bhabinkamtibmas, serta panitia penyelenggara melaksanakan pengawasan dan monitoring pelaksanaan penyaluran bantuan ini sehingga dalam pembagian tidak terjadi penumpukan antrian sehingga tidak menimbulkan kerumunan.
Serka Harianto mengatakan bahwa BLT Yang Diterimakan Oleh KPM Sebesar Rp.900.000 selama 3bulan Kepada Warga Masyarakat Desa Sepanjang dan tentunya dengan harapan pelaksanaannya dapat berjalan, dengan tertib, aman dan lancar.
Baca juga:
Kasad : TNI-AD Alirkan Air Untuk Negeri
|