Tumbuhkan Kebersamaan Babinsa Karya Bhakti Bersama Warga

    Tumbuhkan Kebersamaan Babinsa Karya Bhakti Bersama Warga

    SUMENEP - Guna terciptanya sinergitas TNI bersama Rakyat, Babinsa Koramil 0827/03 Manding Serka Eko, Serda Nur Subhan dan Koptu Ketut melaksanakan karya bakti,  membantu perbaikan rumah warga binaan di Desa Giring Kecamatan Manding Kabupaten Sumenep, Selasa (08/03/2022).

    Serka Eko dalam kesempatan tersebut mengatakan, kegiatan kerja bakti maupun komsos rutin dilakukannya oleh para Babinsa, guna menjalin hubungan yang harmonis sekaligus membantu mengatasi kesulitan masyarakat binaan.

    "Membantu pembuatan perbaikan rumah ini merupakan salah satu wujud kepedulian dan kinerja Babinsa di tengah-tengah masyarakat sekaligus memberikan contoh yang baik kepada masyarakat guna meneruskan budaya gotong-royong, " ujarnya.

    Lanjut dikatakan, karena selain dapat menumbuhkan kebersamaan dan hubungan emosional bersama warga, kegiatan ini juga dapat mewujudkan sinegritas TNI bersama masyarakat ", jelasnya. 

    Masyarakat Desa Giring, mengucapkan terimakasih kepada bapak Babinsa Koramil Manding yang telah peduli membantu dalam perbaikan rumah warga.

    "Hal ini merupakan wujud kebersaman yang telah terjalin antara Babinsa bersama kami warga Desa Manding, semoga hubungan yang baik ini dapat terjalin terus”, ungkapnya. 

    Ditempat yang berbeda, Serda Nur Subhan saat di konfirmasi mengatakan, dalam melaksanakan pembinaan teritorial, Babinsa harus selalu aktif terjun di tengah-tengah masyarakat.

    “Selain itu, Babinsa harus bisa memberikan contoh yang teladan, serta membawa dampak positif bagi lingkungan daerah binaannya, ” tutupnya.

    SUMENEP
    KODIM 0827 SUMENEP

    KODIM 0827 SUMENEP

    Artikel Sebelumnya

    Demi Menjaga Kesehatan Warganya, Babinsa...

    Artikel Berikutnya

    Dandim 0827/Sumenep Jalin Silaturahmi dengan...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Nagari TV, TVny Nagari!
    Mengenal Lebih Dekat Koperasi
    TV Parlemen Live Streaming
    Polri TV: Transparan - Informatif - Terpercaya
    Kapolri dan Panglima Cek Kesiapan Pengamanan Pilkada Serentak di Jatim

    Ikuti Kami