Sebagai Wujud Dukung Ketahanan Pangan, Bhabinkamtibmas Desa Jaddung Polsek Prenduan Sumenep Kunjungi Petani Jagung

    Sebagai Wujud Dukung Ketahanan Pangan, Bhabinkamtibmas Desa Jaddung Polsek Prenduan Sumenep Kunjungi Petani Jagung

    SUMENEP – Bhabinkamtibmas Desa Jaddung Polsek Prenduan Polres Sumenep Briptu Kholilur Rahman melaksanakan kunjungan dan monitoring langsung ke lokasi pemanfaatan pekarangan rumah untuk mendukung program Ketahanan Pangan Nasional yang dicanangkan Presiden RI Prabowo Subianto.

    Kunjungan dan monitoring tersebut dilaksanakan di pekarangan milik Bapak Suhri di Desa Jaddung Kecamatan Pragaan Kabupaten Sumenep, hari Minggu, (20/4/2025) pagi, sekitar pukul 10.00 Wib 

    Lokasi yang diperiksa adalah pekarangan milik salah satu warga binaannya, Bapak Suhri yang telah memanfaatkan lahan pekarangannya tersebut untuk menanam jagung

    Disisi lain Kapolres Sumenep Akbp Rivanda mengatakan Program ini merupakan salah satu bentuk dukungan terhadap upaya meningkatkan ketahanan pangan lokal, khususnya di tingkat rumah tangga, dengan memanfaatkan pekarangan rumah untuk kegiatan pertanian yang bermanfaat.

    Dalam kesempatan tersebut, Briptu Kholilur Rahman memberikan apresiasi kepada Bapak Suhri yang telah memanfaatkan lahan pekarangan dengan baik.

    Ia juga mengajak warga lain untuk mengikuti langkah serupa, dengan menanam tanaman produktif di pekarangan rumah masing-masing, guna meningkatkan ketersediaan pangan lokal serta memperkuat ketahanan pangan keluarga.

    sumenep jatim polri
    Achmad Sarjono

    Achmad Sarjono

    Artikel Sebelumnya

    Sebagai Wujud Dukung Ketahanan Pangan, Bhabinkamtibmas...

    Artikel Berikutnya

    Sebagai Wujud Dukung Ketahanan Pangan, Kanit...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    PERS.CO.ID: Jaringan Media Jurnalis Independen
    Hendri Kampai: Jangan Mengaku Jurnalis Jika Tata Bahasa Anda Masih Berantakan
    Nagari TV, TVny Nagari!
    Komitmen Keberlanjutan KAI Logistik: Penguatan Moda KA, Digitalisasi, dan Aksi Hijau
    Babinsa Koramil 02/Timika Komsos Serta Bantu Petani Rawat Tanaman Melon

    Ikuti Kami